EUR/GBP turun tajam dari pertemuan resistensi dari falling trendline dan retracement Fibonacci 50% dari penurunan sejak 26 Februari di grafik H4. Bearish price action menunjukkan kelanjutan tren turun di bawah level terendah multi-bulan di 0,854.
MARKETS
*Daily closing price
↘ EUR/USD 1.1902 (-0.20%)
↘ GBP/USD 1.3894 (-0.03%)
↘ USD/JPY 109.0 (-0.12%)
↘ S&P 500 3962.71 (-0.16%)
↗ Hang Seng 29,027.69 (+0.67%)
↗ Gold 1732.49 (+0.10%)
↘ Oil (Brent) 68.50 (-0.55%)
↗ Bitcoin 56,621.3 (+1.76%)
NEWS
Mengingat lonjakan imbal hasil obligasi sejak pertemuan Fed terakhir dan tindakan baru-baru ini dari ECB dalam melakukan lebih banyak pembelian asetnya, ada banyak hal yang tergantung di FOMC. Pentingnya Fed terlihat dalam reaksi yang diredam di pasar valas terhadap data retail sales bulan Februari yang jauh meleset dari perkiraan, yang turun -3% vs -0,5% dari yang diperkirakan.
Kemungkinan tidak ada perubahan suku bunga atau besaran program QE Fed, tetapi ada kemungkinan kecil Fed membuat beberapa perubahan pada obligasi yang akan dibeli. The Fed juga merilis akan proyeksi ekonominya termasuk apa yang disebut ‘dot plot’ yang menunjukkan di mana anggota Fed mengharapkan suku bunga selama 3 tahun ke depan.
Jika Fed mengalihkan pembelian obligasi mendatang ke ‘long end’ dari kurva imbal hasil, itu akan menurunkan imbal hasil treasury AS tenor 10 tahun. Imbal hasil AS yang relatif lebih rendah terhadap negara lain akan menyeret dolar lebih rendah (EUR/USD positif).
Kelambanan dari The Fed, bahkan jika itu datang dengan retorika yang lebih dovish dari Ketua Fed Jerome Powell, bahwa setiap kenaikan inflasi bersifat sementara, berisiko mendorong lebih banyak penjualan obligasi dalam persiapan pengurangan QE tahun ini. Ini akan menimbulkan di mana dot plot akan menandakan kenaikan suku bunga AS pada tahun 2022, yang akan menjadi positif buat dollar dan kemungkinan negatif bagi saham teknologi.
DAY AHEAD
*Times in GMT
10:00 Eurozone Consumer Price Index (YoY)(Feb) [0.9 % Exp vs. 0.9 % Prev]
12:30 Canada Consumer Price Index (YoY)(Feb) [1.3 % Exp vs. 1 % Prev]
18:00 Fed Interest Rate Decision [0.25 % Exp vs. 0.25 % Prev]
18:00 FOMC Economic Projections